-->

Pasar Hewan di Aceh, Lokasi dan Hari Pasaran

3 Pasar Hewan Ternak (Sapi, Kambing, Domba dan Kerbau) Yang Berlokasi Di Aceh Besar

Pasar hewan yang tergolong ramai ternyata tidak hanya terdapat di pulau Jawa. Jika kita berkunjung ke ujung pulau Sumatera tepatnya di Propinsi Aceh Darussalam, kita juga akan menemukan pasar hewan yang cukup ramai. Sebagaimana pasar hewan di pulau Jawa, Pasar hewan di Aceh juga diperdagangkan berbagai jenis ternak dan terutama adalah jenis ternak Sapi, Kambing dan Domba.

Cara Mengikat Sapi Lokal di Aceh. Jika diperhatikan, cara mengikat sapi (keluh/tongar) yang dilakukan pedagang di pasar hewan di Aceh agak berbeda dengan di pulau Jawa. Jika di Jawa tali tongar atau keluh dilingkarkan pada kepala setelah dimasukkan ke hidung sapi, sedangkan di pasar hewan Aceh besar  talinya cukup hanya pada hidung sapinya tanpa dilingkarkan ke kepala sapi. 

Minimal ada 3 lokasi pasar hewan di propinsi Aceh yang terletak di Aceh besar yaitu:
  • Pasar hewan di kawasan Cot Iri Kecamatan Barona Jaya Aceh Besar. Disana ada pasar hewan yang hanya buka setiap hari sabtu
  • Pasar Hewab di Seulimum yang buka pada hari pasaran setiap Senin
  • Pasar Hewan di Sibreh yang buka setiap hari pasaran Rabu. Sibreh alias Siberia Kecamatan Sukamakmur banyak dikenal hingga ada dalam Kota Banda Aceh menjadi Toko “ Simbun Sibreh “ setelah menjadi pemekaran menjadi Kecamatan Kuta Malaka dan Kecamatan Simpang Tiga terus mengalami perubahan untuk kesejahteraan masyarakat.
Penjual datang dari berbagai daerah di Aceh seperti seputaran Aceh Besar, Pidie, Bireun, Lhokseumawe, Aceh Tengah bahkan ada juga dari Sinabang. Mulai pukul 1 hingga 4 dinihari Rabu mobil truk dari luar Aceh Besar yang bermuatan sapi atau kerbau terparkir di pasar hewan itu.

Kearifan lokal yang masih dipertahankan sampai sekarang adalah ijab kabul. Setelah tawar menawar selesai dan kedua pihak mencapai kata sepakat, maka di saat itulah ijab kabul berlangsung. Jika jarum jam menunjukkan pukul 16.00 sore, maka satu per satu penjual meninggalkan Peukan Lumoe itu. Sekitar pukul 18.00 sore pasar tutup.
      Pasar Hewan Sibreh Aceh Besar (perhatikan cara mengikat sapinya (tongar/keluh) yang agak berbeda dengan cara ikat sapi di beberapa pasar hewan di pulau Jawa)

      Pasar hewan tersebut sering dipenuhi pedagang terutama pada menjelang hari raya qurban dan ternak yang diperdagangkan ada Sapi, Kambing dan Domba serta Kerbau.

      Seperti pada pasar hewan di pulau Jawa, harga ternak pada pasar hewan di Aceh besar akan mengalami kenaikkan harga saat menjelang Idul Adha.

      Nah jika anda kebetulan sedang berada di Aceh Besar dan kebetulan sedang berniat untuk berbelanja ternak maka jangan lupa untuk mampir ke pasar hewan Sibreh, Cot Iri dan Seulimum, jangan lupa catat hari pasarannya karena ketiga pasar hewan di Aceh besar tersebut memiliki hari pasaran yang berbeda-beda dan hanya buka pada hari pasarnya seminggu sekali.

      Berlangganan update artikel terbaru via email:

      0 Response to "Pasar Hewan di Aceh, Lokasi dan Hari Pasaran"

      Posting Komentar

      Iklan Atas Artikel

      Iklan Tengah Artikel 1

      Iklan Tengah Artikel 2

      Iklan Bawah Artikel