Pro Kontra Pemakaian Urea Dalam Pakan Ternak Sapi
Untung Rugi Penggunaan (Penambahan) Urea Dalam Pakan Ternak Sapi dan Kambing
Sampai saat ini pemakaian pupuk urea dalam pengolahan pakan ternak sapi maupun kambing masih dilakukan. Bagaimana sebenarnya manfaat penggunaan urea dalam pakan ternak? Adakah efek samping atau kerugian dan bahaya penggunaan urea untuk pakan Ternak? Simak ulasan lengkapnya dibawah ini.
Apa Itu Urea? Urea adalah suatu senyawa organik yang terdiri dari unsur karbon, hidrogen, oksigen dan nitrogen dengan rumus CON2H4 atau (NH2)2CO. Urea juga dikenal dengan nama carbamide yang terutama digunakan di kawasan Eropa. Nama lain yang juga sering dipakai adalah carbamide resin, isourea, carbonyl diamide dan carbonyldiamine. Senyawa ini adalah senyawa organik sintesis pertama yang berhasil dibuat dari senyawa anorganik, yang akhirnya meruntuhkan konsep vitalisme. Urea adalah produk sampingan dari pabrik yang mengolah gas bumi menjadi amoniak. Urea merupakan senyawa organik pertama yang berhasil disintesis dari senyawa anorganik.Sebagian besar urea yang diproduksi, digunakan pada bidang pertanian sebagai pupuk kimia. Namun pada perkembangannya, urea juga digunakan pada bidang peternakan sebagai bahan pengolah pakan. Larutan urea yang dicampurkan pada bahan pakan ternak, berdasarkan penelitian memang terbukti meningkatkan kualitas dan merubah struktur serat kasar menjadi bentuk yang mudah dicerna oleh rumen.
Pemanfaatan urea pada pakan ternak ternyata sudah dilakukan cukup lama yaitu sebelum abad 20. Bukti tertulis mengenai hal tersebut terdapat pada sebuah buku terbitan tahun 1918. Buku tersebut berisi catatan seorang peternak sapi di Amerika Serikat, tentang dosis penggunaan urea pada pakan, yang didasarkan pada ukuran berat badan sapi.
Strategi untuk meningkatkan konsumsi pakan oleh ternak pada kondisi pemeliharaan tradisional ialah dengan memberikan suplemen yang tersusun dari kombinasi bahan ilmiah sumber protein dengan tingkatan jumlah tertentu yang secara efisien dapat mendukung pertumbuhan, perkembangan dan kegiatan mikroba secara efisiendi dalam rumen. Selanjutnya produktivitas hewan dapat ditingkatkan dengan memberikan sumber N protein dan/ atau non protein serta mineral tertentu. Suplementasi secara keseluruhan diharapkan dapat memberikan pengaruh yang baik melalui peningkatan protein mikrobial, peningkatan daya cerna dan peningkatan konsumsi pakan hingga diperoleh keseimbangan yang lebih baik antara amino dan energi di dalam zat-zat makanan yang terserap.
Urea mempunyai kandungan nitrogen (N) kurang lebih 45 %. Karena nitrogen mewakili 16 % dari protein atau bila dijabarkan protein setara dengan 5,25 kali kandungan nitrogen, maka ternak kambing rata-rata diberi 5 gram/ekor/hari akan sebanding dengan 19,63 gram protein kasar (Murtidjo, 1993).Beberapa ilmuwan kemudian melakukan penelitian mengenai manfaat Urea bagi hewan ternak sapi, antara lain :
- Bergner, seorang nutrisionis dari Jerman, pada tahun 1974 melakukan penelitian pengolahan jerami menggunakan urea. Caranya, urea dicampur air dengan perbandingan tertentu. Larutan yang sudah tercampur rata kemudian disiramkan ke jerami yang sudah disusun. Tumpukan jerami yang telah basah dengan larutan urea kemudian ditutup dengan plastik kedap udara untuk jangka waktu tertentu. Metode ini disebut dengan Ureasi.
- Van der Merme, melakukan ujicoba Ureasi di Afrika Selatan pada tahun 1974, untuk membantu peternak di negara tersebut yang selalu memiliki masalah dengan ketersediaan pakan hijauan.
- Coredess, pada tahun 1981 mengembangkan metode Ureasi dari Bergner dan Van der Merme, dengan perlakuan yang berbeda. Ia menggunakan uap amoniak yang dihasilkan dari pemanasan dan pemberian tekanan pada urea, untuk meningkatkan kualitas jerami padi. Prosesnya diberi nama Amoniasi
- Van Soest, melakukan penelitian pengaruh urea pada rumput gajah pada tahun 1982. Urea ternyata dapat membantu menghidrolisis ikatan lignoselulosa, menghancurkan lignohemiselulosa, melarutkan silika, dan mengembangkan serat selulosa sehingga memudahkan enzim penghancur selulosa bekerja.
- Dr. Ir. Abdel Komar, pada tahun 1984 meneliti pemberian urea sebanyak 4% pada saat mengolah jerami padi jenis IR 38 untuk pakan sapi. Hasilnya, urea tidak hanya meningkatkan kadar protein kasar, tetapi juga meningkatkan daya cernanya hingga 50 % lebih baik.
- Urease yang diperkenalkan merupakan proses pengolahan jerami padi menjadi hijauan berkualitas untuk pakan sapi perah dengan menggunakan urea (yang oleh kebanyakan masyarakat Indonesia hanya digunakan untuk tanaman). Urea dicampur air dengan perbandingan tertentu, disiramkan ke jerami yang sudah disusun kemudian ditutup plastik kedap udara selama waktu tertentu (metode Dolberg, 1981). Alternatif lain adalah dengan memberi panas dan tekanan tertentu sehingga larutan urea menguapkan gas amoniak, uapnya yang berbau sengak diserap oleh tumpukan jerami padi di sekelilngnya. Proses ini dilakukan dalam kontainer kedap udara (metode yang dilakukan Bergner dan Van der Merme serta diperbaiki pada tahun 1981 oleh Coredesse).
- Urea merupakan salah satu sumber Non Protein Nitrogen (NPN) yang mengandung 41-45 % N.
- Urea dapat meningkatkan nilai gizi makanan dari bahan yang berserat tinggi
- Urea mampu merenggangkan ikatan kristal molekul selulosa sehingga memudahkan mikroba rumen memecahkannya (Basya, 1981).
Di Indonesia, penggunaan urea pada pakan sapi berawal pada tahun 1980-an, ketika pemerintah mengimpor sapi perah secara besar-besaran, tanpa terlebih dahulu menyiapkan lahan untuk pakan hijauan. Akibatnya, banyak peternak sapi perah tidak dapat menyediakan rumput segar berkualitas untuk menunjang produksi susunya.
Mengacu pada hasil penemuan Begner dan Van der Merme, pemerintah yakin bahwa Ureasi dan Amoniasi adalah solusi yang paling tepat untuk mengatasi kekurangan pakan hijauan. Pada saat itu peternak memang belum banyak yang mengetahui bahwa jerami padi yang selama ini hanya mereka bakar, ternyata dapat diolah menjadi pakan ternak.
Mulailah pemerintah menyebarluaskan Ureasi dan Amoniasi ke seluruh peternak di Indonesia. Tidak hanya itu, pemerintah juga memberikan bantuan cuma-cuma berupa kontainer kedap udara, sebagai salah satu sarana untuk mengolah jerami padi menggunakan metode Amoniasi.
Kejadian belum lama pun terjadi di peternakan domba milik pesantren, Peternakan Domba Al-Mustaghfirun Desa Jatimulya Kecamatan Terisi Kabupaten Indramayu. Lebih dari 35 % domba yang dipeliharanya terkapar secara bertahap setelah penggunaan UMB selama 2 – 6 bulan, 75 ekor harus menemui ajal dari total populasi 200 ekor. Ahmad Syifa, teknisi yang menangani peternakan tersebut mengatakan bahwa gejala yang muncul diare akut, bahkan disertai dengan perdarahan. Kasus lain adalah urine (air kencing) yang dihasilkan berwarna kuning kemerahan, bahkan mengandung darah segar.
Pemerintah melalui Pusat Diseminasi Iptek Nuklir, kemudian melakukan penelitian di laboratorium untuk mencari penyebab dari permasalahan yang terjadi. Hasilnya, pada jumlah tertentu, urea memang dapat membantu meningkatkan kinerja rumen. Nitrogen yang berasal dari Urea, dengan bantuan mikroba dalam rumen dapat disintesa menjadi zat protein yang bermanfaat. Apabila pembentukan NH3 lebih lambat, maka NH3 didalam rumen tersebut dapat dipergunakan untuk pembentukan protein bakteri secara efisien (Anggorodi, 1994).
Uji lapangan pun digelar diberbagai wilayah, antara lain : Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur dan Lampung, dengan cara bekerja sama dengan Direktorat Bina Produksi Peternakan, Direktorat Jenderal Peternakan dan Dinas Peternakan Daerah Tingkat Propinsi dan Kabupaten.
Kesimpulannya, penambahan Urea sebagai Non Protein Nitrogen (NPN) pada makanan sapi potong, memang bermanfaat bagi ternak sapi, namun dengan syarat (berdasarkan penelitian Parakkasi,1999) :
Dosisnya tidak boleh melebihi sepertiga bagian dari total N (protein equivalen), atau 1% ransum lengkap atau 3% dari campuran penguat sumber protein.Bila protein yang berkualitas tinggi tersebut dapat lolos dari proses degradasi maka akan dicerna secara enzimatis di dalam usus halus yang memungkinkan asam amino essensial dapat digunakan dengan baik oleh induk semangnya.
Selain Parakkasi, ada beberapa ilmuwan lain yang menyatakan bahwa, takaran pemberian urea yang ideal adalah 100 mg/Kg Berat Badan sapi atau 10 gram/100 Kg Berat Badan sapi atau maksimal 115 gram/ekor sapi.
Apabila diberikan secara berlebih, ternak sapi akan keracunan dengan gejala-gejala sebagai berikut : sapi tampak gelisah, meneteskan air liur (ngiler), perut gembung, menyepak-nyepakan kakinya ke perut, jalan sempoyongan, sesak nafas, dan kematian secara mendadak. Banyak informasi yang beredar yang sifatnya konteroversi yaitu tentang bahaya penggunaan urea antara lain dipaparkan data-data berikut. Berawal pada tahun 1980-an, ketika pemerintah mengimpor sapi perah secara besar-besaran, dan merasa kekurangan rumput berkualitas. Alternatif termudah yang ditempuh saat itu adalah “meningkatkan” kualitas jerami padi yang secara kuantitas ketersediaannya tidak pernah kekurangan, dengan teknologi yang dikenal sebagai urease ataupun amoniase. Seperti yang ditemukan nutrisionis Jerman Bergner (1974) ataupun yang dilakukan Van der Merme (1976) di Afrika Selatan.
Hasil penelitian laboratorium, selalu dan akan selalu menghasilkan adanya perbaikan nitrisi terhadap bahan makanan ternak yang diberi larutan urea. Protein, nutrisi terpenting dan relatif mahal ini menjadi begitu murah dan mudah didapat dengan pemberian urea. Bahan pakan pun secara laboratorium menunjukkan berbagai perbaikan. Serat kasar yang sulit dicerna rumen pun menjadi lebih bisa bermanfaat setelah melalui proses urease.
Hasil penelitian pengolahan jerami padi IR 38 dengan pemberian urea 4 % bukan hanya meningkatkan protein kasar secara drastis tetapi juga meningkatkan daya cernanya 50 % lebih baik, serat kasar bahkan menunjukan perbaikan daya cernanya lebih dari itu. Perbaikan juga terjadi pada daya cerna bahan kering dan bahan organik. (Komar, A, 1984 : 51). Sekali lagi, mahasiswa mendapatkan amanat yang harus dipegang teguh bahwa sekalipun hasil kerja di laboratorium menunjukkan berbagai keindahan tetapi harus hati-hati dalam penerapannya di lapangan. Penggunaan protein semu tersebut telah menunjukkan berbagai bahaya. Misalnya, sapi laktasi tiba-tiba turun drastis produksinya, menyebabkan kemandulan, dan lain-lainnya. Masalah sosial-budaya peternak yang tidak setinggi manusia laboratorium memperparah keadaan, angka kematian tidak dapat dihindarkan.
Sejalan dengan bekal dari Kampus Rakyat, seorang nutrisionit dari Kansas University, Profesor Keith Bolsen, pada awal tahun 1990-an mengatakan bahwa, “Penggunaan urea untuk ternak, dengan metode dan cara apapun, lebih banyak kerugiannya daripada manfaatnya.”Bila ditarik garis merah ke masa lalu, Pada sebuah catatan peternakan di Amerika Serikat terbitan tahun1918, sama dengan terjadinya Perang Dunia Pertama. Ternyata, sejak awal abad ke-20 atau bahkan abad sebelumnya, urea sudah lazim digunakan disana sebagai bagian penting dalam proses pengawetan hijauan, khususnya silase. Buku kuno itu menjelaskan tentang berbagai aplikasi pengunaan urea dalam berbagai kadar terhadap berat badan sapi potong penggemukan.
Dikaitkan dengan pendapat Profesor Keith Bolsen di atas, maka diantara awal abad dan menjelang akhir abad ke-20 ini tentu ada perkembangan hasil penelitian dan penerepan penggunaan urea dalam pakan ternak di Negeri Paman Sam. Dapat dipastikan bahwa perkembangannya negatif, oleh karena itu di sana tidak lagi disarankan. Ironisnya, banyak ahli nutrisi Indonesia, yang menggembar-gemborkan kehebatan urea sebagai sumber nutrisi dan bahkan bisa memperbaiki nutrisi pakan ternak. Para ahli lulusan dalam dan luar negeri itu tetap pada pendiriannya sekalipun di hadapan matanya banyak korban bergelimpangan. Mungkin mereka tidak menyadari bahwa ternak yang meregang nyawa tesebut adalah efek negatif dari formula yang di benaknya akan melejitkan pertumbuhan dan produksi ternak yang mengkonsumsinya. Kejadian ini bukan hanya terjadi pada ternak milik masyarakat awan tetapi juga terjadi di berbagai balai penelitian yang semestinya menjadi tempat berguru masyarakat dan praktisi serta ahli.
Batasan Penggunaan Urea untuk Pakan Ternak
Ada pendapat yang mengatakan, takaran pemberian 100 mg/Kg Berat Badan sapi atau 10 gram/100 Kg Berat Badan sapi atau maksimal 115 gram/ekor sapi. Apabila diberikan lebih dari takaran akan mengakibatkan keracunan. Gejala-gejala yang terlihat apabila terjadi keracunan urea : sapi tampak gelisah, meneteskan air liur (ngiler), perut gembung, menyepak-nyepakan kakinya ke perut, jalan sempoyongan, sesak nafas, mati apabila tidak cepat tertolong.Sampai sekarang penambahan urea menjadi pro dan kontra. Namun sebagaian besar nutrisionis Indonesia merekomendasikan penggunaan urea dengan batasan-batasan tertentu dengan beberapa alas an berikut. Urea merupakan salah satu sumber Non Protein Nitrogen (NPN) yang mengandung 41-45 % N. Disamping itu penggunaan urea dapat meningkatkan nilai gizi makanan dari bahan yang berserat tinggi serta berkemampuan untuk merenggangkan ikatan kristal molekul selulosa sehingga memudahkan mikroba rumen memecahkannya (Basya, 1981).
Pusat Diseminasi Iptek Nuklir telah melalukan percobaan-percobaan laboraturium untuk melaksanakan penilaian biologis berbagai suplemen dengan komposisi bahan tertentu, baik secara in-vitro maupun in-vivo, ditinjau dari pengaruhnya terhadap fungsi rumen. Dalam aspek inilah ( dengan menggunakan P-32, S-35, C-14 sebagai perunut radioisotop) teknik nuklir memberikan kontribusi yang penting. Untuk ini sejumlah parameter harus diukur. P-32 dan S-35 dapat digunakan untuk mengukur sintesa protein mikrobial di dalam rumen, Sedangkan C-14 untuk mengukur efisiensi pemanfaatan energi oleh mikroba rumen.
Dari hasil pengukuran parameter-parameter tersebut baik secara kovensional maupun dengan teknik nuklir, dapat dirumuskan komposisi suplemen yang secara optimal dapat menjamin berlangsungnya fungsi rumen dengan baik. Selanjutnya hasil rumusan tersebut dilakukan uji lapangan dengan mempelajari pengaruh komposisi suplemen terhadap pertumbuhan dan produksi hewan. Agar teknologi suplemen tersebut dapat diterapkan oleh peternak dan mudah dalampenyimpanan serta transportasinya, maka suplemen tersebut dibuat dalam bentuk padat dari komposisi bahan tertentu [ urea, molase, onggok, dedak, tepung tulang, lakta mineral ( kalsium, sulfur), garam dapur, tepung kedelai, dan kapur].
Pada awalnya uji lapangan terhadap pakan suplemen dilakukan di berbagai daerah secara terbatas, yaitu: Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Timur dan Lampung. Uji coba tersebut dilaksanakan bersama dengan Direktorat Bina Produksi Peternakan, Direktorat Jenderal Peternakan dan Dinas Peternakan Daerah Tingkat Propinsi dan Kabupaten.
Penggunaan Non Protein Nitrogen (NPN) pada makanan sapi potong dalam batas tertentu, seperti penggunaan urea, cukup membantu ternak untuk lebih mudah pembentukan asam asetat. Urea mempunyai kandungan nitrogen (N) kurang lebih 45 %. Karena nitrogen mewakili 16 % dari protein atau bila dijabarkan protein setara dengan 5,25 kali kandungan nitrogen, maka ternak kambing rata-rata diberi 5 gram/ekor/hari akan sebanding dengan 19,63 gram protein kasar (Murtidjo, 1993).
Sebagai pakan tambahan urea sering dipergunakan sebagai ransum ternak sapi, dimana nitrogen dengan bantuan mikroba dalam rumen dapat disintesa menjadi zat protein yang bermanfaat. Apabila pembentukan NH3 lebih lambat, maka NH3 didalam rumen tersebut dapat dipergunakan untuk pembentukan protein bakteri secara efisien (Anggorodi, 1994).Parakkasi (1999) mengemukakan bahwa pada penambahan urea sebagai sumber NPN ada beberapa syarat yang harus dipenuhi yaitu pemberian urea tidak melebihi sepertiga bagian dari total N (protein equivalen), pemberian urea tidak lebih dari 1% ransum lengkap atau 3% campuran penguat sumber protein, urea hendaknya dicampur sehomogen mungkin dalam ransum dan perlu disertai dengan penambahan mineral. Kemudian dijelaskan juga bila protein yang berkualitas tinggi tersebut dapat lolos dari proses degradasi maka akan dicerna secara enzimatis di dalam usus halusyang memungkinkan asam amino essensial dapat digunakan dengan baik oleh induk semangnya.
Contoh Pemakaian Urea Pada Proses Pembuatan Jerami Padi Fermentasi
Pembuatan jerami padi fermentasi dengan sistem terbuka. Proses fermentasi terbuka dilakukan pada tempat terlindung dari hujan dan sinar matahari langsung.
Bahan-bahan yang digunakan untuk menghasilkan 1 ton jerami fermentasi adalah :
- 1 ton jerami padi segar,
- Probion (probiotik) 2,5 kg,
- Urea 2,5 kg,
- Air secukupnya.
Proses pembuatan dibagi dua tahap, yaitu tahap fermentatif dan pengeringan serta penyimpanan. Pada tahap pertama, jerami padi yang baru dipanen dari swah dikumpulkan pada tempat yang telah disediakan, dan diharapkan masih mempunyai kandungan air 60%.
Jerami padi segar yang akan dibuat menjadi jerami padi fermentasi ditimbun dengan ketebalan kurang lebih 20 cm kemudian ditaburi dengan Probion dan urea. Tumpukan jerami tersebut dapat dilakukan hingga ketinggian sekitar 3 meter.
Setelah pencampuran dilakukan secara merata, kemudian didiamkan selama 21 hari agar proses fermentatif dapat berlangsung dengan baik. Tahap kedua adalah proses pengeringan dan penyimpanan jerami padi fermentasi. Pengeringan dilakukan dibawah sinar matahari dan dianginkan sehingga cukup kering sebelum disimpan pada tempat yang terlindung.
Setelah proses pengeringan ini, maka jerami padi fermentasi dapat diberikan pada ternak sebagai pakan pengganti rumput segar.
Kesimpulan: Pemberian urea untuk pakan ternak sepanjang memenuhi syarat dan ketentuan yang berlaku seperti diuraikan di atas, maka hal tersebut tidak berbahaya bagi ternak justru meningkatkan kualitas pakan dan pertumbuhan yang baik bagi ternak. Dosisnya tidak boleh melebihi sepertiga bagian dari total N (protein equivalen), atau 1% ransum lengkap atau 3% dari campuran penguat sumber protein.Referensi:
- http://epetani.deptan.go.id/budidaya/jerami-padi-fermentasi-sebagai-pakan-ternak-sapi-1779
- Anggorodi, R. 1994. Ilmu Makanan Ternak Umum. PT Gramedia. Jakarta
- Basya S. 1981. Penggunaan dan Pemberian Urea sebagai Bahan Makanan Ternak. Lembaran LPP XI (2-4)
- BATAN. 2005. Urea Molasses Multinutrient Block (UMMB). Batan.
- Dinoto. Bahaya Urea Untuk Ternak. Pegawai di Dinas Pertanian dan Peternakan Kabupaten Indramayu
- Komar, A. 1984. Teknologi Pengolahan Jerami Sebagai Makanan Ternak. Yayasan Dian Grahita Indonesia. Bandung
- Parakkasi, A. 1999. Ilmu Nutrisi dan Makanan Ternak Ruminan. Universitas Indonesia Press. Jakarta.
- Pusat Diseminasi Iptek Nuklir
- http://www.batan.go.id, www.infonuklir.com
- http://id.wikipedia.org/wiki
- http://www.infonuklir.com/Tips/atomos_ummb.htm. [30 Mei 2005]
- Sri Hindrawati, S.Pt (BPTP JABAR)
- id.wikipedia.org dan www.penyakithewan.com
PUPUK UREA | PUPUK ZA |
A. Spesifikasi 1. Kadar air maksimal 0,50%2. Kadar Biuret maksimal 1% 3. Kadar Nitrogen minimal 46% 4. Bentuk butiran tidak berdebu 5. Warna putih 6. Dikemas dalam kantong bercap Kerbau Emas dengan isi 50 kg | A. Spesifikasi 1. Nitrogen minimal 20,8%2. belerang minimal 23,8% 3. Kadar air maksimal 1% 4. kadar Asam Bebas sebagai H2SO4 maksimal 0,1% 5. Bentuk Kristal 6. Warna putih 7. Dikemas dalam kantong bercap Kerbau Emas dengan isi 50 kg |
B. Sifat Pupuk Urea 1. Higroskopis2. Mudah larut dalam air 3. Manfaat unsur hara Nitrogen yang dikandung pupuk Urea 4. Membuat bagian tanaman lebih hijau dan segar 5. Mempercepat pertumbuhan 6. Menambah kandungan protein hasil panen | B. Sifat dan keunggulan pupuk ZA 1. Tidak higroskopis2. Mudah larut dalam air 3. Digunakan sebagai pupuk dasar dan susulan 4. Senyawa kimianya stabil sehingga tahan disimpan dalam waktu lama 5. Dapat dicampur dengan pupuk lain 6. Aman digunakan untuk semua jenis tanaman 7. Meningkatkan produksi dan kualitas panen 8. Menambah daya tahan tanaman terhadap gangguan hama, penyakit dan kekeringan 9. Memperbaiki rasa dan warna hasil panen |
C. Gejala kekurangan unsur hara Nitrogen pada tanaman 1. Seluruh tanaman berwarna pucat kekuningan2. Pertumbuhan tanaman lambat dan kerdil 3. Daun tua berwarna kekuningan. Pada tanaman padi dimulai dari ujung daun menjalar ke tulang daun 4. Pertumbuhan buah tidak sempurna seringkali masak sebelum waktunya 5. Jika dalam keadaan kekurangan yang parah daun menjadi kering dimulai dari bagian bawah tanaman terus ke bagian atas tanaman. | C. Gejala kekurangan unsur hara Belerang pada tanaman 1. Produksi protein tanaman menurun, pertumbuhan sel tanaman kurang aktif2. Terjadi penimbunan amida bebas dan asam amino sampai batas yang berbahaya bagi tanaman 3. Terjadi kerusakan aktivitas fisiologis dan mudah terserang hama penyakit 4. Produksi butir daun hijau menurun, proses asimilasi dan sintesis karbohidrat terlambat, tanaman mengalami klorosis/kekuningan dan hasil panen rendah |
0 Response to "Pro Kontra Pemakaian Urea Dalam Pakan Ternak Sapi"
Posting Komentar